PUSTEBLUME Kindergarten Program

Pusteblume Daycare sudah membuka program Kindergarten (TK A dan TK B) dengan kurikulum nasional dan adopsi Waldorf curriculum. Kakak-kakak mulai usia 4 tahun dapat bergabung di program ini.
 
Program Kindergarten ini dirancang untuk mempersiapkan kemandirian dan kreatifitas kakak-kakak untuk menuju jenjang Sekolah Dasar. Program terdiri dari dua sesi pembelajaran, yaitu sesi pagi dan sesi sore. Dengan pendekatan fun learning dan tetap mengutamakan fitrah anak untuk bermain dan berimajinasi, kegiatan tetap menyenangkan dan tidak memberatkan anak.
 
Meski sudah di kelas Kindergarten, kakak-kakak tetap dapat bergabung di program regular daycare (perawatan dan pengasuhan harian oleh Bunda guru, makan snack, makan siang, tidur siang, dan mandi sore). Dengan adanya Kindergarten plus Daycare orangtua tidak perlu khawatir untuk bekerja sampai sore. Kakak-kakak tetap kami jaga kesehatan dan perawatannya.

Program Kindergarten meliputi:

1. Weekly thematic project
Dengan program mingguan yang merupakan penjabaran dari tema bulanan, kakak-kakak lebih fokus pada tema yang dipelajari dan bisa secara holistic mempelajari suatu hal.

 

2. Math and literacy
Kakak-kakak akan belajar dengan metode fun learning dan di bawah sadar. Literacy tidak dalam konteks sempit hanya belajar baca tulis, namun terlebih dahulu menimbulkan kecintaan akan dongeng, informasi, dan apapun yang bisa mereka peroleh dari membaca. Kakak-kakak juga akan berusaha menumpahkan ide mereka dengan gambar, simbol dan huruf. Math disampaikan sesuai dengan konteks kehidupan sehari-hari dan hal-hal yang dibutuhkan di usia tersebut.

 

3. Science and nature
Kakak-kakak akan belajar tentang sains dari kehidupan sehari-hari dan menjawab pertanyaan seputar kejadian di sekitar kita. Mengapa bajuku kuning kalau kena kunyit? Mengapa ikan hanya hidup di air? Mengapa induk kucing menyusui anaknya? Mengapa aku harus cuci tangan dan rajin potong kuku?

4. School preparation
Di program ini, kakak-kakak akan mempersiapkan diri untuk menjadi anak sekolah dasar. Persiapan ini, tidak “sekedar” calistung di atas kertas, tapi lebih pada kesiapan fisik dan mental.
Kesiapan fisik antara lain berupa kelenturan jari tangan untuk memegang alat tulis, posisi duduk yang benar, dan faktor-faktor lain menunjang ergonomis.
Kesiapan mental antara lain berupa kemandirian, budi pekerti/sopan santun, kemampuan fokus, kemampuan konsentrasi yang lebih lama, dll.

 

5. Field trip
Setiap akhir bulan, di penutupan tema, kakak-kakak melakukan field trip untuk lebih memahami tema pembelajaran. Field trip antara lain mengunjungi museum, kebun binatang, embung, dll. Kakak-kakak juga mencoba menikmati aneka transportasi umum seperti bus dan becak.

6. Sports
Kemampuan motorik kasar yang sesuai tumbuh kembang, postur tubuh yang sempurna, dan stamina yang kuat menjadi fondasi penting agar kakak-kakak mampu berkonsentrasi lebih lama saat di Sekolah Dasar. Oleh karena itu, olah raga fisik dan otak menjadi bagian penting kegiatan kakak-kakak. Beberapa program rutin yang dijalankan antara lain: brain gym, yoga for kids, memory game, senam ceria, dll.
 

Let’s have fun with Pusteblume!

"Children learn as they play. Most importantly, in play children learn how to learn."

- O. Fred Donaldson